Showing posts with label Wimbledon. Show all posts
Showing posts with label Wimbledon. Show all posts

Monday, July 7, 2008

Venus Juara Wimbledon!!


Venus Williams berhasil mengatasi permainan sang adik Serena William di Wimbledon 2008, yan gmenobatkan dirinya sebagai juara Wimbledon 2008. Terjadinya All Williams Final mengobati penggemarnya yang sudah lama tidak terjadi permainan seru kakak beradik di final.
Venus berhasil mematahkan perlawanan Serena dengan 7-5 6-4.

Dari situs resmi Wimbledon, perjalanan Venus dari babak pertama hingga semifinal sebagai berikut :

Babak Pertama : Venus Williams def. A. Keothavong 7-5 6-2

Babak Kedua : Venus Williams def. M. Martinez Sanchez 6-1 7-5

Babak Ketiga : Venus Williams def. A. Kleybanova 6-3 6-4

Perempatfinal : Venus Williams def. T. Tanasugarn 6-4 6-3

Semifinal : Venus Williams def. Elena Dementieva 6-1 7-6

Final : Venus Williams def. Serena Williams 7-5 6-4

Friday, July 4, 2008

Wimbledon 2008 ; Williams Bersaudara is Back


Wah sudah lama sekali menantikan kembalinya duo williams yang sempat merajai ratu tenis dunia. Kali ini mereka telah kembali. Dari situs resmi Wimbledon 2008 dilaporkan terjadi All Williams Final setelah mereka mengalahkan lawan-lawannya dengan perkasa.
Kembalinya Williams bersaudara akankah kembali mendominasi pertenisan dunia?

Venus Williams melangkah ke final setelah di semifinal melibas Elena Dementieva dari Russia dengan dua set langsung 6-1 7-6. Sementara Serena Williams mengatasi Zheng Zi Yie dari china yang secara mengejutkan mampu melangkah hingga semifinal. Serena unggul atas Zheng dengan 6-2 7-6 setelah sebelumnya terhenti akibat hujan.

Sejarah all Williams final terulang kembali setelah di tahun 2002 dan 2003 dimana Serena selalu unggul dari sang kakak Venus. Dan ini juga ajang balas dendam bagi Venus untuk bisa mengalahkan di ajang Wimbledon.
Siapakah yang akan menjadi Juara?

Kalau William bersaudara telah kembali setelah cedera, bagaimana nih dengan tenis Indonesia? kok gak ada gaungnya lagi pasca Winne dan Angie. Ayo dong bangkit lagi, terutama tim Fed Cupnya kemana, biar bisa lolos ke grup dunia lagi..