Dua ganda putri Indonesia Lilyana Natsir/Vita Marissa dan Jo Novita/Greysa Polii memulai pertandingan dengan langkah gemilang. Lilyana/Vita dan Jo/Greys berhasil memperoleh kemenangan kedua dari lawannya masing-masing.
Lilyana Natsir/Vita Marissa yang berada di Grup A di laga kedua tadi berhasil mengalahkan Judith Meulendicks/Yao Jie (NED) dengan perolehan angka yang mudah dalam tempo 26 menit dengan 21-14 dan 21-14. Sedangkan kemenangan kedua juga di sumbangkan oleh Jo/Greys melawan Lena Frier Kristiansen/Kamilla Rytter Juhl (DEN) juga dengan dua set langsung 21-17 dan 21-15. Lawan Lilyana/Vita berikutnya adalah Jung Eun Ha/Kim Min Jung (KOR) yang baru akan bertanding nanti sore. Sedangkan lawan Jo Novita/Greysa Polii berikutnya adalah unggulan pertama asal Malaysia Ee Hui Chin/Wong Pei Tty.
Peluang kedua ganda putri tersebut untuk kesemifinal adalah besar. Kemungkinan mereka bisa bertemu di Semifinal jika Lilyana/Vita menjadi juara grup dan Jo/Greys menjadi runner up grup mengingat pasangan Malaysia saat ini sedang pick performance jadi kemungkinan untuk menjadi juara grup agak berat buat Jo/Greys. Atau sekenario lain, jika Kedua ganda Indonesia menjadi juara grup, kemungkinan bertemu di final juga besar. Kita lihat saja nanti.
Sementara itu ganda putra Indonesia Markis/Hendra juga memenangi pertandingan kedua setelah dipaksa bermain tiga set oleh Mathias Boe/Cartsen Mogensen (DEN) dengan 17-21, 21-19 dan 21-14. Hari ini masih ada pertandingan lagi antara Markis/Hendra dengan Koe Kien Kit/Tan Boon Heong (MAS) yang juga merupakan musuh bebuyutannya. Jika ingin menjadi juara grup maka Markis/Hendra harus menang dari Koo/Tan.
Showing posts with label Jo Novita/Greysa Polii. Show all posts
Showing posts with label Jo Novita/Greysa Polii. Show all posts
Friday, December 19, 2008
Subscribe to:
Posts (Atom)