Showing posts with label Ruth Pelupessy. Show all posts
Showing posts with label Ruth Pelupessy. Show all posts

Sunday, December 31, 2023

RUTH PELUPESSY DALAM FILM "PENGABDI SETAN" 1980


 

JUDUL FILM                        : PENGABDI SETAN 1980

SKENARIO                           :  IMAM TANTOWI, SISWORO GAUTAMA, NARYONO S

SUTRADARA                       : SISWORO GAUTAMA PUTRA

CERITA                                  :  SUBAGIO S

PRODUSER                          :  SABIRIN KASDI

PRODUKSI                           :  RAPI FILM

TAHUN PRODUKSI           : 1981

JENIS                                     : FILM HOROR

PEMAIN                               : WD MOCHTAR, RUTH PELUPESSY, SISCA KAREBETY, FAHRUROZI, HIM DAMSIK, SIMON CADER, DODDY SUKMA

SINOPSIS :

Keluarga Hendarto (WD Mochtar) baru kehilangan istrinya yang meninggal. Setelah prosesi pemakaman dan doa-doa di panjatkan, keluarga Hendarto pun menjadi kesepian. Keadaan rumah menjadi dingin. Pada Malam pertama setelah kematian ibunya, Tommy (Fahrurozi) didatangi oleh arwah ibunya ketika sedang terbaring di tempat tidur, sementara Rita (Sisca Karebety) kakak Tomy memandang Tomy yang keluar mengikuti ajakan penampakan ibunya.

Keesokan harinya, atas saran teman-teman Tomy, Tomy pergi untuk menemui peramal. Ketika bertemu peramal Tomy diramal hidupnya dalam kegelapan untuk itu peramal menyarankan Tomy untuk memperdalam ilmu hitam, sementara Sisca yang hobi pesta bersama pacarnya Herman(Simon Cader) selepas kematian ibunya tetap melakukan hobinya meski ia pun merasa aneh karena selepas kepergian ibunya banyak kejadian-kejadian aneh di rumah mereka. Keluarga Hendarto memiliki satu pembantu bernama Pak Karto (Him Damsik) yang sudah mulai sakit-sakitan karena kadang-kadang bengeknya kambuh.  Sejak kejadian itu Tomy menjadi aneh dan pendiam, ditambah lagi Herman menakut-nakuti kalau sesudah kematian, arwah orang tersebut masih berada di sekitar rumah mereka.

Kejadian-kejadian aneh dan kehidupan yang dingin dalam rumah mereka berlanjut setelah kedatangan pembantu yang baru saja datang ketika malam tiba bernama Bi Darminah(Ruth Pelupessy). Sejak kedatangan Darminah, Rita mendapati dirinya kalau ia melihat sosok kuntilanak.  Herman merasa kalau Darminah bukanlah orang baik-baik, sementara Pak Karto juga mencium gelagat tidak baik dari kelakuan Darminah yang aneh dan mencurigakan. Tomy yang sedang memperdalam ilmu hitam mencari buku buku yang akan di gunakan sebagai referensi untuk belajar, namun melihat Tomy yang galau pemilik buku menunjukkan buku tuntunan sholat dan menyuruh Tomy untuk menunaikannya.  Namun godaan pun di terima oleh Tomy kala mau menunaikan sholat di malam hari tiba-tiba ia didatangi sosok kuntilanak agar Tomy menghentikan solatnya.

Kejadian-kejadian aneh dan menakutkan selalu terjadi selepas kedatangan Darminah. Pak Karto yang merupakan penjaga  rumah Hendarto akhirnya ditemukan tewas tergantung, sedangkan Herman akhirnya harus tewas tertabrak truk.  Kematian Pak Karto dan Herman yang tragis seolah ada yang membangkitkan mereka untuk menjadi mayat hidup dan selalu mengejar Rita dan Tomy. Rita pun di kejar mayat hidup Herman sebelum akhirnya di tolong oleh Darminah.  Atas kejadian-kejadian tersebut akhirnya Rita dan Tomy  mengutarakan keinginan pada ayahnya untuk mengundang dukun agara dapat mengusir hantu-hantu yang ada di rumah tersebut.  Namun nasib naas bagi dukun tersebut karena ia tidak berhasil mengusirnya namun justru ia di serang oleh pecahan kaca dan vas bunga yang berterbangan. Setelah semua berakhir, tanpa sepengatahuan keluarga Hendarto, Darminah keluar rumah dengan berkerudung hitam menuju ke sebuah kuburan. Namun tanpa ia sadari Tomy mengikuti apa yang di lakukan Darminah.

 

Sesampai di kuburan, Darminah berusaha untuk memanggil arwah ibu Tomy dan membangkitkanya dan membunuh seluruh keluarganya. Tomy mengintipnya dari kejauhan, namun sial, ia ketahuan Bi Darminah. Langkah seribu di ambil oleh Tomy untuk menuju motornya. Ia berusaha menyalakan motor tapi sial sekali motornya tidak bisa di starter, sementara itu Darminah menyuruh mayat hidup Pak Karto, Herman dan Ibu Tomy untuk mengejar Tomy (kayaknya disini deg degan banget deh nontonnya hehe). Namun beruntung akhirnya Tomy berhasil menyalakan motornya dan bergegas memacunya untuk pulang. Ia menceritakannya pada Rita dan ayahnya. Namun meski Rita percaya apa yang dilakukan Darminah, tidak dengan ayahnya. Ia menuduh Tomy mengada-ada. Untuk membuktikannya ayahnya mengajak Tomy untuk mengecek kamar Darminah. Dan benar saja, Darminah ternyata ada di kamarnya dan sedang menjahit. (duh disini gedek banget tuh sama Darminah hahaha).

 

Keesokan harinya Rita dan Tomy berinisiatif untuk menggali kubur ibu mereka namun mayatnya masih ada dalam kuburnya. Sekembalinya dari kuburan ia sudah disongsong ayahnya dan memarahinya. Ia mengatakan kalau perbuatan Tomy dan Rita adalah gila. Namun demikian akhirnya Hendarto pun percaya setelah ia melihat langsung mayat hidup yang ingin membunuhnya, dari istrinya yang telah meninggal hingga karto dan Herman yang sudah berujud mayat hidup.

Pada saat yang sama, Darminah keluar dari kamarnya dengan menggiring mayat hidup. Penampilan Darminah sangat menakutkan dengan mata yang tajam dan rambut kribonya. Akhirnya kedok Darminah terbuka, ia dapat dibasmi melalui bantuan seorang ustadz (Doddy Sukma) ,Setelah di bacakan ayat kursi, kemudian iblis Darminah tubuhnya hancur terbakar. Dan keluarga Hendarto insyaf dan kembali kepadaNya untuk menjalankan ibadah.

Quote dari film Pengabdi Setan 1980 adalah “Akan kuhancurkan manusia manusia tak beriman seperti kalian, kami akan selalu datang disetiap diri manusia, selagi agama hanya menjadi kedoknya!”

*****

Pengabdi setan saya nobatkan sebagai film Horor Indonesia sepanjang masa meski film ini dianggap mencontoh dari film luar negeri berjudul Phantasm, namun menonton film ini adegan demi adegan terasa sangat menakutkan. Dan hingga saat ini belum ada film yang bisa menandingi Pengabdi Setan, meski itu film Suzanna.

Nostalgia pertama kali nonton film ini waktu saya masih SD di hajatan sunatan teman yang ‘nanggap’ hiburan video. Di putar pas tengah malam lewat meski di layar TV 20 Inch tapi sereem sekali, nontonnya deg degan , bikin takut apalagi ini yang punya hajat rumahnya jauh harus melewati bulakan sawah dulu. Akhirnya pulang pagi.

 

Sunday, October 8, 2023

DICKY ZULKARNAEN DALAM FILM "NERAKA PEREMPUAN"

 


JUDUL FILM        : NERAKA PEREMPUAN

SUTRADARA       : CHARLESS ANAKOTTA

PRODUSER          : YAN U KALILUHU

PRODUKSI           : YANUK FILM

TAHUN PROD    : 1974

JENIS                     : FILM DRAMA

PEMAIN               : DICKY ZULKARNAEN, TATIK TITO, RUTH PELUPESSY, JEFRY SANI, ULLY ARTHA, TORRO MARGENS, YATI KUSUMAH, IVAN SANUSI, NUNGKI PUSPONEGORO

 

SINOPSIS :

Film dibuka dengan Rizal (Ivan Sanusi) yang di ejek oleh teman-temannya karena di anggap anak haram yang tidak mempunyai anak. Mendengar anaknya di ejek Katyana (Tatiek Tito) Ibunya yang sedang mencuci di kali pun akhirnya mengusir anak-anak yang sedang menghina anaknya. Namun ketika sedang mengusir anak-anak, Katyana jatuh dan akhirnya meninggal. Sebelum meninggal Katyana menyuruh Rizal untuk mencari orang yang memiliki kalung yang diberikan pada Rizal, dari kalung tersebutlah Rizal berhak memanggilnya ayah. Setelah ditinggal mati oleh Ibunya, Rizal pun pergi dari desa, namun karena kelaparan akhirnya ia tidak kuat lagi jalan. Akhirnya Rizal ditolong oleh Rony (Jefri Sani) yang sebenarnya pamannya sendiri dan disuruh tinggal bersamanya dan anaknya Riana (Nungki Pusponegoro).

Rizal adalah anak buah cinta dari Katyana dan Richard (Dicky Zulkarnaen) namun karena Richard kepergok sedang bercintaan dengan Nina (Ruth Pelupessy) calon kakak ipar Katyana, akhirnya Katyana yang tengah hamil buah cinta Richard akhirnya menolak Richard dan bersedia di nikahi oleh temannya sendiri seorang pemuda yang mencintai Katyana. Katyana telah memberikan keputusan, dan Richard tidak terima atas perlakuan tersebut. Hingga akhirnya Richard berjanji akan menghancurkan seluruh perempuan yang secantik Katyana.

*****

Rizal dan Riana yang hidup ditampung di rumah Rony kini sudah besar . Rizal (Torro Margens) dan Riana (Ully Artha) akhirnya sama-sama menyayangi . Akhirnya Roni menyetujui hubungan Rizal dan Riana namun tidak dengan Nina istrinya. Nina tidak mau Rizal yang anak gembel menjadi pacar Riana. Apalagi setelah diketahui kalau Rizal adalah anak dari Katyana. Semakin marahlah Nina yang memang tidak suka sama Katyana. Sementara Roni dianggap tidak berhak ikut mendidik Riana karena Riana bukan anak dari Roni akan tetapi buah perselingkuhan dengan Richard. Roni yang sudah lumpuh sejak 7 tahun silam akibat tabrakan tidak bisa berbuat apa-apa. Sementara itu Rizal dan Riana yang sedang berlibur di pantai merasakan firasat yang tidak baik. Akan ada badai yang melanda hubungan mereka.

Sementara itu pada suatu kesempatan Nina bertemu kembali dengan Richard. Namun kali ini Nina berniat jahat terhadap Richard. Ia berniat menghancurkan Richard dan anaknya sendiri Riana. Richard sendiri tidak mengenali siapa Nina sebenarnya, sehingga ketika diajak kerjasama Richard dan Nina yang sebenarnya satu komplotoan mafia pun menyetujuinya.

****

Rizal dan Riana akhirnya menikah di kantor catatan sipil. Namun keduanya berjanji sebelum mendapat restu dari Nina Ibu dari Riana mereka berdua tidak akan melakukan hubungan suami istri. Pernikahan Rizal dan Riana di ketahui oleh Nina. Nina marah dan tidak mengakui Riana sebagai anaknya. Nina bahkan akan membeberkan siapa Riana sebenarnya dengan syarat datang esok harinya seorang diri pada pukul 21.00 di rumah. Mengetahui niat Riana yang akan mendatangi Ibunya, Rizal menyetujuinya. Riana akhirnya pulang kerumah dan mendapati Ibunya terikat dan ayahnya yang tidak sadarkan diri.

Ternyata ini adalah tipu muslihat Nina yang ingin menjebak Riana. Riana akhirnya di culik dan diserahkan pada Richard untuk menghancurkan kegadisannya. Padahal Richard sendiri adalah ayah kandungnya namun belum mengetahuinya. Ketika Riana akan disiksa oleh Richard, Riana memohon padanya agar tidak menyakiti karena ia memiliki seorang suami. Akhirnya Richard pun luluh dan memohon pada Riana untuk berhati-hati pada Ibunya, karena dialah yang tega menjual anaknya pada Riana. Akhirnya Riana diantar Richard ke rumah. Ditengah perjalanan Riana dan Richard bertemu dengan Rizal. Mengetahui Riana bersama Richard, Rizal marah besar dan menanggap Riana telah melakukan hal-hal yang tidak senonoh.

Sesampai di rumah, Riana mendapati ayahnya, Roni sedang sekarat. Terpaksa Roni menceritakan siapa Riana sebenarnya sebelum meninggal. Sedangkan Rizal akhirnya berbaikan dengan Richard setelah mengetahui kalau Richard adalah ayahnya. Kemudian Richard bersama Rizal pergi bersama kerumah Riana dan tidak mendapati Riana disana. Diketahui Riana pergi ke puncak pas untuk bunuh diri. Akhirnya Richard dan Rizal pergi menyusul Riana dengan mobil yang berbeda. Dalam kejar mengejar Riana akhirnya tewas setelah Rizal menabrak mobilnya. Rizal menyesal. Dalam pangkuannya sambil menyetir Rizal bunuh diri dengan menabrakkan mobilnya ke jurang. Sementara Richard yang mengejar mobil Rizal terlambat datang. Karena mobil Rizal yang dikendarai bersama mayat Riana telah terjatu ke jurang dan terbakar secara berkeping-keping. Richard akhirnya ditangkap oleh polisi yang sudah membuntutinya dari sejak naik kepuncak.