Pasangan ganda putra veteran gado-gado Indonesia/USA Candra Wijaya/Tony Gunawan menyingkirkan unggulan pertama asal tuan rumah Fu Haifeng/Cai Yun dengan rubber set. Candra/Tony yang di lihat dari segi usia sudah tidak muda lagi tersebut bermain agresif sehingga mampu memenangi pertandingan ini dan melangkah ke semifinal.
Candra/Tony yang bermain secara profesional mempunyai motivasi tersendiri untuk memenangkan pertandingan, karena hadiah adalah tujuan utama tentunya. Berbeda jika bermain di pelatnas, maka segala biaya ditanggung oleh pelatnas, tapi sebagai pemain profesional ia harus mempertanggungjawabkan secara langsung dengan sponsor yang telah membiayainya.
Perolehan angka yang cukup ketat membuktikan bahwa usia bukan halangan untuk bisa bermain bagus. Candra/Tony melangkah ke semifinal dengan 21-19, 19-21 dan 21-17. Di semifinal Candra/Tony akan berhadapan dengan pemenang antara M. Zakri Abdulatif/M. Fairuzizuan Tazari (MAS) dengan Mathias Boe/Carsten Mogensen (DEN) yang saat berita ini diturunkan belum bertanding.
Sementara itu unggulan pertama ganda campuran He Hanbin/Yu Yang (CHN) juga harus mengakui unggulan ke 5 asal Korea selatan Lee Hyo Jung/Lee Yong Dae dengan 21-12, 12-21 dan 21-14. Setelah lama tidak keluar kandang pasangan peraih medali emas tersebut kembali membuktikan diri bahwa ia masih terbaik, meski secara peringkat masih dibawah.
Kejutan lainnya Zhu Jingjing (CHN) juga menaklukkan Zhou Mi (HKG) dengan 21-11 dan 21-11.
Showing posts with label Tony Gunawan. Show all posts
Showing posts with label Tony Gunawan. Show all posts
Friday, November 21, 2008
Subscribe to:
Posts (Atom)