Monday, January 12, 2009

Indonesia Raih Satu Gelar di Malaysia Super Series

Pasangan ganda campuran Nova Widianto/Lilyana Natsir menjadi satu-satunya peraih juara di kejuaraan Malaysia Super Series setelah ganda putra Indonesia yang berhasil melangkah ke final harus puas di posisi runner up. Nova Widianto/Lilyana Natsir berhasil membalas sakit hati ketika di final Olimpiade melawan ganda campuran Korea Lee Yong Dae/Lee Hyo Jung. Meski smash yang dilakukan oleh Yong Dae bagus akan tetapi Nova/Lily sudah mengantisipasinya sehingga bisa meredam permainan Yong Dae. Nova/Lily menang dengan 21-14 dan 21-19.

Sementara itu ganda putra Indonesia ALvent Yulianto/Hendra A Gunawan harus puas menjadi runner up setelah dikalahkan oleh ganda putra Korea Jung Jae Sung/Lee Yong Dae dalam pertandingan tiga set. Diset pertama pasangan Alvent/Hendra mampu unggul terlebih dahulu dengan 21-18. Akan tetapi memasuki set kedua ritme permainan ganda putra Korea berubah dan lebih mendikte permainan Alvent/Hendra hingga set kedua ditutup dengan 14-21. Diset penentuan lagi-lagi pasangan Indonesia tersebut tidak berdaya dengan smash-smash yang dilancarkan sehingga harus kalah dengan 14-21.

Hasil selengkapnya :

1. Ganda Campuran : Nova Widianto/Lilyana Natsir (INA) beat Lee Yong Dae/Lee Hyo Jung (KOR) 21-14, 21-19

2. Tunggal Putri : Tinne Rassmussen (DEN) beat Zhou Mi (HKG) 21-17, 15-21 dan 21-16

3. Tunggal Putra : Lee Chong Wei (MAS) beat Park Sung Hwan (KOR) 21-14 dan 21-13

4. Ganda Putri  : Lee Hyo Jung/Lee Kyung Won(KOR) beat Yang Wei/Zhang Jie Wen (CHN) 21-15 dan 21-12

5. Ganda Putra : Jung Jae Sung/Lee Yong Dae (KOR) beat Alvent Yulianto/Hendra A Gunawan (INA) 18-21, 21-14 dan 21-14.

2 comments:

  1. congratulation for Butet n Noval... love you

    ReplyDelete
  2. akhirnya lee yong dae ama lee hyo jung dikalahin ama lili-nova.Sebel bgt liat lee yong dae.Menang mulu sih...

    moga tim indonesia bsa menang di sudirmn cup ntar^_^
    ciayo.

    ReplyDelete