Friday, June 13, 2008

Indonesia Gagal tempatkan Ganda putra di perempat Final; Vita/Lilyana melaju


Hasil buruk di raih oleh tim merah putih pada hari kedua turnamen Singapore Super Series. Ganda Putra Indonesia bertumbangan satu demi satu setelah pada hari pertama begitu perkasa. Luluk/Alvent yang diharapkan bisa meraih juara pada kejuaraan ini harus menelan pil pahit setelah sebelumnya juga dicoret dari tim Thomas Indonesia. Luluk/Alvent unggulan ke 5 tidak mampu membendung permainan Chong Min Can/Choon Eng Chew yang berlangsung kemarin. Permainan ketat yang harus disudahi dengan rubber set dimenangkan oleh pasangan ganda Malaysia asuhan Rexy Mainaky dengan skor 17-21 21-18 23-21. Tragis memang, anak asuhan pelatih asal Indonesia harus mengalahkan pemain dari negerinya sendiri. Ini memang tradisi yang buruk dimana Rexy sudah mengetahui kelemahan dari pemain-pemain Indonesia sehingga memberikan intruksi yang tepat untuk terus menekan permainan pemain kita.

Ganda putra lainnya yang harus tumbang adalah M Ahsan/Bona Septono pemain muda yang masih minim pengalaman ini juga kalah atas unggulan ke 6 asal China Zhendong Guo/Xie Zhongbo dengan skor 21-18 26-24. Meski kalah akan tetapi permainan Ahsan/Bona mampu memberikan perlawanan yang cukup sengit terhadap ganda putra asal China terseput. Sementara itu Yonathan Suryatama/Rian Sukmawan ganda putra asal klub Djarum juga harus mengakui keunggulan pemain Malaysia lainnya M Zakry/M Fairuzizuan dengan Straight set 21-18 21-12. Hasil ini memupus harapan publik bulutangkis Indonesia untuk meraih prestasi dari sektor ganda putra.

Vita/Lilyana ganda putri nomor satu Indonesia melaju ke perempat final setelah menang mudah melawan Jing Qiong/Shi Yan Samantha ganda putri asal tuan rumah. Vita/Lilyana tidak harus memeras keringat karena hanya membutuhkan waktu 14 menit untuk melibas ganda tuan rumah tersebut dengan skor 21-5 21-11. Kesuksesan Vita/lilyana gagal diikuti oleh ganda putri lainnya Jo/Greys dan Endang/Rani. Jo/Greys takluk dari pasangan Korea dengan Jung Eun Ha/Kim Jung Min dengan rubber set 21-10 16-21 dan 21-15. Sementara Endang/Rani harus mengakui ketangguhan pemain Denmark Lena Frier Kristiansen/Kamila Ritter dengan skor 21-19 21-19. Dengan demikian Indonesia hanya mewakilkan satu wakilnya di ganda putri. Hari ini Vita/Lilyana akan ditanggang oleh ganda putri asal Inggris Gails Emms/Donna Kellog.

Dari tunggal putra satu-satunya wakil Indonesia Simon Santoso melibas Shoji Sato dengan straight set 21-19 21-14. Ketenangan permainan Simon membuahkan hasil. Pada perempat final yang akan berlangsung mulai jam 3:20 waktu setempat, Simon di tantang tunggal putra Malaysia Sairul Amar Ayob. Disamping Sairul Amar Ayob Malaysia juga meloloskan unggulan pertama Lee Chong Wei.

Pada perempat final kali ini Indonesia hanya diwakili oleh masing-masing satu wakil untuk 4 nomor. Di tunggal putri diwakili Firdasari, Tunggal putra Simon Santoso, Ganda Campuran diwakili Nova/Lilyana dan ganda putri oleh Vita/Lilyana. Semoga dari keempat wakil tersebut Indonesia mampu meraih minimal satu prestasi di ajang Singapore Super Series 2008.

3 comments:

  1. gooooo indonesia...

    ReplyDelete
  2. dan juga ganda putri di final...

    ReplyDelete
  3. hehe iya nih kok bisa kalah yah... Lilyana kecapean kali setelah main di ganda campuran..

    ReplyDelete